Senin, 24 Februari 2014

Kumpulan Ceramah Master Chin Kung 18 Pebruari 2014  



Insan yang pintar dan memiliki kebijaksanaan karena pada masa kelahiran lampaunya melakukan Dharma Dana, apa yang kita ketahui, bersukacita mengajarkan pada orang lain, takkan pelit ilmu.

Saya pernah bertemu dengan seseorang, bagaimana cara dia mengajari orang lain? Setengah saja, setengah lagi disimpannya, mengapa demikian? Karena takut orang lain akan lebih pintar dari dirinya. Tindakan ini justru adalah kesalahan besar!

Jika ada sudi mengajari orang lain, mengerahkan keluar seluruh ilmu, maka kebijaksanaan anda akan semakin maju, terus menerus berkembang. Tetapi jika anda pelit ilmu, maka kebijaksanaanmu perlahan akan mengalami kemunduran. 

Kumpulan Ceramah Master Chin Kung 18 Pebruari 2014  



聰明智慧是法布施,我們知道的東西喜歡教別人,不要吝法。我遇到一個人,吝法的,教人怎麼樣?教一半,另一半不教,為什麼?怕別人超過他。這個大錯特錯!你肯教人,完全教別人,你自己智慧增長,智慧不斷增長。你吝法,智慧不但不增長,智慧慢慢退化了。

二零一二淨土大經科註  (第六二六集)  2014/2/18









Jika menggunakan cara tidak halal untuk mendapatkan harta kekayaan, ini sesungguhnya memang sudah ada di dalam garis hidupmu, andaikata tidak ada di dalam garis hidupmu, maka anda tidak mungkin dapat memperolehnya, tetapi karena anda menggunakan cara yang tidak halal maka jumlah kekayaan yang ada di dalam garis hidupmu telah dikenakan “potongan”.

Contohnya di dalam garis hidupmu anda memiliki satu juta dollar, tetapi karena anda menggunakan cara tidak halal untuk memperolehnya, maka anda hanya akan mendapatkan setengahnya yakni lima ratus ribu dollar saja, jumlah harta kekayaan yang ada di dalam garis hidupmu sudah dipotong, dan kini anda menderita kerugian. Jika anda menggunakan cara yang halal, maka anda akan memperoleh sepenuhnya yakni satu juta dollar, sebaliknya jika tidak halal, maka hanya mendapatkan setengahnya saja, anda malah merasa bangga dan hebat, sesungguhnya kerugian yang dialami betapa besarnya. Aturan ini haruslah dipahami.

Kumpulan Ceramah Master Chin Kung 18 Pebruari 2014  


用不正當手段所得的財富,還是你命裡有,你命裡要沒有得不到,但是這樣得來的財富已經打折扣了。譬如你命裡頭有一百萬的財富,你用不正當的手段得到的,得到多少?能得到五十萬,你命裡財富打對折了,吃大虧了。你用正當的手段,你會得一百萬,不正當的手段只得五十萬,自己覺得很滿意、很了不起了,其實虧損太多了。這個道理要懂。

二零一二淨土大經科註  (第六二六集)  2014/2/18