Senin, 09 Juni 2014

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 20 Mei 2014



Indonesia adalah sebuah negara yang besar, begitu banyak sahabat, agama, enam agama ada di sini, hidup berdampingan dengan harmonis, kita bisa saling belajar satu sama lain, mengembangkan kekuatan ini, membuat persembahan terbaik buat perdamaian dunia. Terutama ketika negara mengusulkan untuk menggalakkan pelajaran budi pekerti “Di Zi Gui” di sekolah dasar dan menengah, pelajaran ini boleh diberikan bersama dengan ajaran para suciwan lainnya.

Universitas Islam Indonesia akan memulai tahun ajaran baru, Perpustakaan “Si Ku” juga akan mengadakan sebuah kelas pelatihan bagi pendidikan budi pekerti, untuk menghasilkan tenaga pengajar yang berkualitas di bidang pendidikan Ajaran Konfucius, Buddha dan Tao, ini bisa mempengaruhi seluruh dunia.

Ajaran agama akan efektif bila memiliki guru, jika setiap agama memiliki guru yang baik maka pendidikan agama akan berkembang dengan pesat. Agama adalah pendidikan yang penting bagi menusia. Untuk menghasilkan seorang guru yang baik, negara yang akan menjadi penyelenggara, dengan menyediakan televisi satelit, setiap hari ada sebuah saluran televisi yang dapat kami pergunakan, kami percaya setelah pendidikan agama dapat tersebar secara meluas dan merata hingga setengah dan setahun mendatang maka permasalahan masyarakat akan dapat teratasi.

Kami juga sangat yakin bahwa sifat manusia pada dasarnya adalah baik, manusia dapat dididik jadi baik. Isi dari pendidikan agama adalah pendidikan etika dan moralitas, ajaran Hukum Karma, ajaran orang suci. Kami sangat berharap agar para pemimpin agama di Indonesia, dibawah kepemimpinan Kementerian Agama dapat lebih menggalakkan pendidikan agama, sehingga turut menggerakkan seluruh dunia, ini adalah jasa kebajikan tak terhingga, kami yakin Tuhan akan melindungi kalian. Tuhan melindungi Republik Indonesia, Tuhan melindungi seluruh dunia, melindungi seluruh sahabat kami.

Petikan Ceramah Master Chin Kung 20 Mei 2014 bertempat di Kantor Kementerian Agama RI dengan Topik “Malam Diskusi Antar Agama”.



印尼是一個世界大國,有這麼多的朋友,宗教,六個宗教在此地,團結在一起,我們能夠互相學習,把這個力量發揚光大,對世界和平做出很好的貢獻。特別是這一次國家提出來要把《弟子規》在中小學普遍的推動,這個科目可以跟聖訓合起來教學。回教大學要開班,四庫圖書館要辦一個漢學系,為儒釋道培養最好的師資,這個都可以影響全世界。宗教要起作用最重要的是老師,每個宗教有真正好的老師,這個宗教決定可以興旺起來。宗教教育確確實實是人類主要的教育。培育一個好的老師,國家來主導,用國家的衛星電視,在每一天有一個專門頻道給我們來用,我們相信宗教教育能夠普及半年到一年,這個社會的問題都能解決。我們深深相信,人性本善,人是可以教得好。宗教教育的內容就是倫理的教育、道德的教育、因果的教育、神聖的教育。我們深深期望印度尼西亞的宗教領袖們,在部長領導之下,把宗教教育復興起來,會帶動全世界,這個無量功德,我們相信真主會保佑你們。真主保佑印尼,真主保佑全世界,保佑我們所有的朋友們。

宗教交流晚宴講話  (共一集)  2014/5/20  印尼雅加達Jl.MH.Thamrin宗教部辦事處  檔名:32-057-0001